Cara Download Foto Profil Akun TikTok (Ukuran Penuh)

GadgetLogi - Foto profil pengguna di aplikasi tiktok biasanya ditampilan dengan ukuran kecil. Nah, selain trik download video tiktok tanpa watermark, sebenarnya ada loh trik agar kamu bisa membuka dan menyimpan foto profil akun tiktok orang lain dengan ukuran penuh / resolusi asli.

Tenang, caranya bukan dengan screenshot kok karena memang ada cara rahasia yang bisa kamu gunakan. Dengan cara ini, kamu tidak perlu instal aplikasi dan juga tidak perlu login tiktok. Wah, mudah sekali kan?

Caranya adalah dengan menggunakan fitur download profil tiktok dari TTSave.APP. Cara ini bisa kamu gunakan di semua jenis perangkat seperti android, iphone dan juga pc.

Silahkan ikuti panduan cara download foto profil akun tiktok di bawah ini:

  1. Buka aplikasi web browser lalu buka web https://ttsave.app/id/download-tiktok-profile/
  2. Setelah itu, pada kotak Username silahkan isi dengan username akun tik tok yang akan kamu download foto profilnya. Tidak perlu menambahkan simbol @, ya. Cukup usernamenya saja misalnya: gadgetlogi
  3. Kemudian tekan tombol Download yang ada di sebelah kanan kotak username.
  4. Tunggu sebentar sampai prosesnya selesai.
  5. Jika sudah, maka akan muncul foto profil yang akan kamu download.
  6. Tekan tombol Download Foto Profil yang ada di bawah foto profil tersebut.
  7. Selesai.

Bagaimana? mudah sekali kan?

Demikian cara yang benar untuk download foto profil tiktok, bukan dengan cara di screenshot ya :)
Jika kamu masih bingung, kamu bisa membaca panduan di halaman ini sambil menonton video tutorial yang sudah tim GadgetLogi buat di YouTube.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Terkait